Penerapan Teknologi Tepat Guna sebagai Salah Satu Aksi Nyata Gerakan Revolusi Mental melalui Pembuatan Kompos Eceng Gondok dan Jerami Padi pada Tanaman Padi
Abstract
Penelitian ini dibelakangi oleh adanya gerakan revolusi mental sebagai salah satu upaya membangun generasi muda menjadi petani melenial melalui penerapan teknologi tepat guna melalui pembuatan kompos eceng gondok dan jerami padi pada tanaman padi. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana proses pengomposan biomasa Jerami padi dan Eceng gondok dengan menggunakan aktivator Agri Simba, EM4, dan MOL Bonggol pisang, serta bagaimana pengaruhnya terhadap kadar hara C, N, P, K. Pengomposan dilaksanakan dengan metode aerob, dan nilai variabel pengamatan diperoleh dari hasil uji laboratorium. Sebagai perlakuan (treatment) ialah : (1) Biomasa Jerami dengan aktivator Agri Simba, (2) Biomasa Jerami dengan aktivator EM4, (3) Biomasa Jerami dengan aktivator MOL bonggol pisang, (4) Biomasa Eceng gondok dengan aktivator Agri Simba, (5) Biomasa Eceng gondok dengan aktivator EM4, (6) Biomasa Eceng gondok dengan aktivator MOL bonggol pisang, (7) Biomasa Jerami + Eceng gondok dengan aktivator Agri Simba, (8) Biomasa Jerami + Eceng Gondok dengan aktivator EM4, (9) Biomasa Jerami + Eceng gondok dengan aktivator MOL bonggol pisang. Hasil penelitian, ketiga aktivator dapat mempersingkat waktu proses pengomposan, dan kadar N, P, K serta C/N ratio kompos memenuhi standar ideal menurut SNI-19-7030-2004, kecuali kadar C yang memenuhi standar ideal hanya yang berbahan biomasa Jerami padi. Sehingga kegiatan ini merupakan aksi nyata yang efektif dalam gerakan revolusi mental terutama bidang ketahanan pangan bidang pertanian.
Kata Kunci: Revolusi mental, Petani Milenial, Pengomposan Biomasa, Tanaman Padi.